Lebah (Lesehan bareng Himagrotek)
Himagrotek telah mengadakan serap aspirasi yang salah satu program kerja dari Departemen Sosial dengan nama Lebah (lesehan bareng himagrotek). Serap aspirasi ini untuk seluruh mahasiswa aktif Agroekoteknologi Fakultas pertanian Universitas Trunojoyo Madura yang dilaksanakan pada tanggal 9 april 2022 di gedung student center (GSC) dan media zoom meeting. Kegiatan lebah sendiri bertujuan untuk menampung segala aspirasi dari seluruh mahasiswa aktif Agroekoteknologi untuk keluarga Agroekoteknologi yang lebih baik lagi kedepannya.
Serap aspirasi ini ditujukkan dari Mahasiswa ke Mahasiswa, Mahasiswa untuk Himpunan, Mahasiswa untuk PlP, serta Mahasiswa untuk Dosen. Salah satu contoh aspirasi dari Mahasiswa untuk Mahasiswa yaitu dari Agroekoteknologi angkatan 2020 "Untuk mahasiswa dengan mahasiswa ini sebenarnya PR buat Pengurus himagrotek bahwasanya bagaimana dari himpunan bisa saling merangkul seluruh mahasiswa Agroteknologi dari angkatan mana pun yang sudah semester tua maupun muda bisa saling tegur sapa lah minimal dengan kating maupun adek tingkat." Dari aspirasi tersebut langsung ditanggapi oleh Ahmad Sopyanto selaku Ketua Umum Himagrotek 2022 dengan tanggapan "Dari kami pengurus himpunan harapannya kita itu bisa sama-sama kenal, jadi setiap angkatan itu kita bisa sama-sama berpartisipasi. Contoh kecilnya kita dari pengurus dalam kegiatan itu pasti melibatkan teman-teman non pengurus. Kami Himagrotek mempunyai karakter kebebasan dari pengurus periode 2022, bahwasanya tidak membatasi untuk temen-temen dari luar pengurus untuk berpartisipasi dalam semua kegiatan. Himpunan di sini bukan miliknya pengurus saja tapi himpunan disini juga miliknya seluruh warga Agroekoteknologi". Pengaduan atau penyampaian aspirasi dan keluhan mahasiswa menjadi suatu hal penting pada sebuah institusi, karena dengan adanya penyampaian aspirasi tersebut sebuah Himpunan Mahasiswa dan Prodi dapat dengan mudah memperbaiki dan meningkatkan kualitasnya.
________________
More info
•Ig&tiktok: himagrotek_utm
•Yt&FB: Himagrotek utm
_________________
#Himagrotek2022
#BravoHimagrotek
#HimagrotekJaya
#Infokom2022
0 komentar:
Posting Komentar