Bangkalan, 30/9, (Media Madura) – Puluhan mahasiswa yang tergabung
dalam Himpunan Mahasiswa Agroeko Teknologi (Himagrotek) Universitas
Trunojoyo Madura (UTM) Bangkalan 2015 gelar unjuk rasa (unras) damai
dalam rangka memperingati Hari Tani Nasional ke – 54 disimpang tiga
jalan Soekarno-Hatta Bangkalan. Sambil membagi-bagikan brosur berisikan
tentang diversifikasi pangan kepada para pengguna roda empat (R4) dan
sepeda motor (R2). Agar tidak terlalu terfokus pada konsumsi satu jenis
makanan yakni nasi saja.
“Kami berharap masyarakat tidak hanya terfokus pada nasi saja
sebagai makanan sehari – hari sebab tak ada padi, umbipun jadi,” terang
ketua aksi korlap mahasiswa Fakultas Pertanian UTM Bangkalan, Imam,
Rabu, (30/9/2015).
Menurut Imam, selama ini masyarakat selalu terfokus pada konsumsi
nasi saja. Padahal kita memiliki beragam hasil pertanian yang sebenarnya
bisa difungsikan sebagai pengganti makanan pokok. Seperti sukun, ubi,
talas dan lain- lainnya yang dapat menjadi faktor utama diversifikasi
pangan
0 komentar:
Posting Komentar